PANGKALPINANG, KATABABEL.COM- Anggota DPRD kota Pangkalpinang Mohammad Belia Murantika S.I.P melaksanakan reses di Daerah Pemilihan (Dapil) IV Pangkalpinang yaitu kecamatan Gabek kelurahan Gabek 1 guna menyerap aspirasi masyarakat.
Reses ini digelar di Jl. M saleh Zainudin kelurahan Gabek 1, Jum’at (31/1/2025) dan dihadiri oleh Rt/Rw ,tokoh agama, tokoh masyarakat dan masyarakat sekitar.
Mohammad Belia Murantika Dari Fraksi Partai Golkar yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Kehormatan DPRD Kota Pangkalpinang ini membawahi komisi I , Sejak dilantik sebagai anggota DPRD Pangkalpinang pada bulan Agustus lalu, ini adalah kali kedua Mohammad Belia Murantika melaksanakan reses di Dapilnya.
Dari reses hari ini politisi partai Golkar M. Belia dapat mendengarkan langsung aspirasi dan juga keluhan masyarakat dan Selanjutnya akan menampung apa-apa saja yang menjadi aspirasi masyarakat dan akan membawa aspirasi tersebut pada rapat paripurna DPRD.
“Ada beberapa hal yang sudah diajukan selanjutnya akan kita tindak lanjuti dan kita sampaikan juga ke pemerintah,” Ucapnya.
Dia juga menjelaskan bahwa dalam kegiatan reses kali ini sudah berkomunikasi langsung dengan masyarakat khususnya warga Gabek 1 terkait program apa saja yang sudah dilakukannya.
“Kegiatan reses kali ini, alhamdulillah sudah dilaksanakan reses dengar pendapat dengan warga sekitar khusus nya daerah Gabek I, Apa-apa saja yang sudah dikerjakan saya sampaikan artinya semacam bentuk pertanggung jawaban kepada masyarakat, seperti melihat Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah, kesehatan dan beberapa kegiatan lainnya, itu saya laporkan kepada warga dan selanjutnya warga dipersilakan untuk menyampaikan apa yang menjadi keluhannya,” Jelasnya.
M. Belia Murantika juga memaparkan ada beberapa aspirasi dan keluhan dari warga seperti BPJS kesehatan, Air, Jalan dan Lembar kerja siswa(LKS) serta penunjang sarana dan prasarana lainnya.
“Kita akan tampung aspirasi yang ada selanjutnya nanti yang mana akan menjadi prioritas utama, tinggal peran aktif kami dari dewan untuk menyuarakan hal ini akan itu dieksekusi atau tidaknya itu akan berjalan dengan waktu sehingga anggaran bisa lebih baik dan bisa dibagi,” Lanjutnya.
Politisi partai Golkar ini juga berharap antara pemerintah daerah dan masyarakat bisa sangat dekat dan seiring sejalan.
“Memang tidak semua bisa direalisasikan atau dilaksanakan sesuai keinginan dari masyarakat tapi setidaknya ada diskusi dan komunikasi dua arah sehingga seiring perjalanannya nanti masyarakat bisa diperhatikan,” Tutupnya.(SI)