PANGKALPINANG, KATABABEL.COM – Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil memimpin rapat koordinasi dalam rangka pembahasan pengelolaan Masjid Agung Kubah Timah, di ruang rapat SRC kantor Walikota Pangkalpinang, Jumat (3/11/23).
Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) dalam sambutannya menyampaikan masyarakat tampaknya sudah sangat menanti – nanti kehadiran Masjid Agung Kubah Timah di tengah – tengah Kota Pangkalpinang. Masjid yang berada di Kawasan Taman Merdeka ini akan diresmikan pada 9 November mendatang.
“Saya lihat di media sosial banyak yang tag memposting gambaran masjid tersebut. Ini adalah masjid agung pertama di Pangkalpinang, pasti sudah sangat ditunggu-tunggu oleh masyarakat,” ujarnya.
Peresmian nanti, Molen menyebut masyarakat dapat datang untuk melihat masjid agung pertama di Pangkalpinang. Nanti juga akan mengundang seluruh anak yatim piatu di kota berjargon Beribu Senyuman itu.
“Saya masih ke lokasi untuk ngecek hal-hal kecil. Masih ada beberapa catatan dan ada beberapa yang dirombak. Tapi itu terus kita kejar walaupun setelah peresmian juga,” ucapnya.
Lanjut Molen, masjid tersebut mampu menampung 1200 jamaah. Di lingkungan masjid akan dihiasi pepohonan dan rumput-rumput yang akan menyejukkan sekitarnya dan juga kolam kecil untuk membuat semakin indahnya lingkungan masjid.
“Namun ini cukup menandakan bahwa seperti timah, ikon Bangka Belitung. Sepertinya antusiasme masyarakat tinggi untuk menantikan salat Jumat perdana di masjid ini,” pungkasnya.